10 Tempat Wisata Hits Jogja 2022

16 November 2022 3.620x Tips

Beranda » Tips » 10 Tempat Wisata Hits Jogja 2022

Tempat Wisata Hits Jogja – Apa yang Anda pikirkan ketika Anda mendengar kata kota Yogyakarta? Yaps, pasti yang terlintas dipikiran Anda adalah berbagai tempat wisata untuk liburan yang seru. Apalagi saat ini sudah semakin banyak memiliki beragam tempat wisata terbaru dan tentunya wajib untuk Anda eksplore.

Banyaknya tempat wisata hits dan terbaru yang bermunculan justru kerao membuat kita bingung dalam memilih tempat yang cocok untuk kita kunjungi. Oleh karena itu, visit-jogja.com telah merangkum 10 Tempat Wisata Hits Jogja 2022 untuk membantu memberikan rekomendasi bagi Anda yang ingin berlibur ke jogja, dan ingin menikmati semua keindahan yang ada di jogja.

Berikut daftar 10 Tempat Wisata Hits Jogja 2022

1. Obelix Hills

wisata hits di jogja obelix hills

sumber : instagram.com/hajarprasetyo

Tempat wisata Obelix Hills sedang menjadi primadona bagi para traveler yang berkunjung ke daerah istimewa Yogyakarta. Obelix Hills adalah wisata terbaru di daerah perbukitan di Prambanan, dengan view pemandangan alam untuk menikmati senja di Yogyakarta.

Tempat ini cocok banget untuk Anda yang ingin bersantai sambil ngopi dan menikmati pemandangan alam Yogyakarta yang indah dari ketinggian sembari menikmati senja yang mempesona.

Daya tarik lainnya dari tempat wisata obelix hills ini, terdapat lebih dari tiga puluh spot foto yang instagrammable dan tentunya gratis setelah membayar tiket masuk.

Selain spot foto yang instagrammable, disini juga tersedia fasilitas lengkap seperti tempat makan dan minum denga pemandangan yang menarik dan juga fasilitas pendukung lainnya.

Di obelix hills ini juga kerap mengadakan acara live music di outdoor, jadi sambil bersantai kamu juga bisa sambil menikmati alunan music yang di sediakan di tempat ini. Tempat ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama pasangan, teman, bahkan keluarga tercinta.

Tempat ini buka setiap hati mulai pukul 10.00 s.d 22.00 WIB dengan harga tiket masuk pada hari biasa adalah Rp. 15.000 per orang dan pada akhir pekan sebesar Rp. 20.000 per orang. Sangat terjangkau bukan?

 

2. De Mangol

Kota Yogyakarta memang seakan tidak ada habisnya untuk kita eksplore berbagai tempat wisata yang ada disini. ketika kamu berkunjung ke Yogyakarta dan ingin menikmati beragam kuliner dengan view pemandangan gunung Merapi dan sunset yang super mempesona, maka tempat wisata De Mangol bisa menjadi solusi yang tepat untuk Anda.

Lokasi De Mangol ini tidak begitu jauh dari pusat kota, hanya sekitar 40 menitan saja. Selain dapat menikmati kuliner yang lezat, disini Anda juga dijamin akan betah untuk berlama-lama karena banyaknya spot foto yang menarik dan tentunya instagrammable, dianataranya ada teras kaca, bean bag area, spot foto ala santorini, dan triangle spot.

Selain itu, disini juga ada neon lights, spot sepeda, dan foto mural dengan latar belakang sunset dan juga pemandangan yang indah dari Gunung Merapi.

Bahkan saat malam hari pun, tempat ini tidak kalah menarik karena pemandangan kota Yogyakarta dengan gemerlapnya di malam hari dan juga suasana yang sejuk semakin menambah kesan romantis.

Tempat wisata ini buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai dengan 21.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp. 15.000 untuk hari biasa dan Rp. 20.000 untuk weekend, harga tersebut belum termasuk makan dam minum di De Mangol, disini juga disediakan paket dinner romantic special untuk pasangan yang ingin mengahabiskan waktu makan malam bersama. Harga paket dinner berkisar mulai Rp. 350.000 hingga Rp. 450.000, harga tersebut sudah termasuk set decoration, fresh flowers, table special couple dan juga tiket masuk untuk dua orang.

 

3. Tumpeng Manoreh

tempat wisata hits jogja

sumber : instagram.com

Tempat wisata hits jogja menarik di Yogyakarta yang satu ini bisa dibilang masih sangat baru, karena baru dibuka pada tahun 2021 lalu. Sesuai dengan namanya, tempat ini menyuguhkan pemandangan yang langsung menghadap ke perbukitan menoreh. Dan yang perlu Anda ketahui disini sebenarnya bukanlah tempat wisata, namun sebuah restoran yang menyuguhkan pemandangan alam luar biasa.

Jadi, jika Anda ingin berkunjung ke tempat ini sudah tentu Anda harus mencicipi kuliner yang ada disini. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena harga makanan yang disediakan disini sangat terjangkau dengan rasa yang bisa membuat lidah kamu bergoyang.

Untuk kamu yang mengaku sebagai pengagum senja, tempat ini tidak kamu lewatkan jika sedang berkunjung ke Yogyakarta. Karena pemandangan sunset dari atap bangunan Tumpeng Menoreh ini benar-benar bisa bikin kamu terkagum-kagum.

Untuk dapat berkunjung kesini, Anda cukup merogoh kocek sebesar Rp. 50.000 dan harga tersebut sudah termasuk voucher makan, sangat terjangkau bukan? dan tempat ini juga buka setiap hari selama 24 jam.

Untuk rute menuju lokasi sebaiknya gunakan akses melalui kulon progo, karena akses yang lebih mudah, waktu tempuh untuk menju tumpeng menoreh ini kurang lebih satu setengah jam dari pusat kota Yogyakarta, jika Anda bingung untuk akses menuju kesana, Anda bisa menghubungi kami Visit-jogja.com yang selalu siap untuk membantu perjalanan liburan Anda di Yogyakarta.

 

4. The Lost World Castle

Anda ingin berlibur dengan nuansa negeri dongeng yang dihiasi dengan panorama indah gunung Merapi? yaps, The Lost World Castle adalah tempat yang tepat. Salah satu tempat wisata hits jogja 2022 ini memang agak berbeda dengan tempat wisata lain, konsep yang digunakan seperti membawa Anda pada nuansa kerajaan pada jaman dahulu ditambah dengan view pemandangan gunung Merapi yang makin menambah kesan estetik.

Tempat ini memang sengaja dibangun untuk mengenang pemukiman penduduk yang hancur akibat tertimbn material gunung Merapi pada tahun 2010 silam, lokasi tempat wisata yang satu ini berada kurang lebih hanya 6km dari puncak gunung Merapi.

Ditempat ini ada banyak sekali minatur bangunan dari Negara lain, yang tentunya selain untuk er swafoto juga dapat menjadi wisata edukasi bagi Anda.

Dan daya tarik lainnya dari tempat ini adalah wahana gledegan yang dapat Anda coba untuk memacu adrenalin dan tentu dapat menambah keseruan liburan Anda.

Untuk dapat berkunjung ke tempat ini Anda akan dikenakan tariff tiket masuk sebesar Rp. 30.000 dan harga tersebut belum termasuk harga sewa untuk wahana gledegan. Jika ingin mencoba wahan gledegan Anda cukup merogoh kocek Rp. 10.000 saja untuk satu kali permainan, sangat terjangkau bukan?

 

5. Pantai Ngrawe

Pantai Ngrawe atau yang lebih dikenal dengan sebutan pantai mesra ini berada di antara pantai kukup dan pantai Mbuluk. Pantai ini masuk dalam deretan pantai tercantik yang ada di Yogyakarta. Di pantai ini terdapat oase buatan di tengah pantai, yang membuat suasana di sekitar pantai ini menjadi terasa sangat asri.

Saat memasuki kawasan pantai Anda juga akan disuguhi dengan pemandangan dari rerumputan pandan dan pepohonan cemara yang mengilingi barisan palem. Selai iru, ada juga gazebo dan beberapa deretan bangku yang dapat Anda gunakan untuk bersantai di tepi pantai, dan restoran yang menyediakan berbagai macam kuliner termasuk kuliner seafood.

Pantai Ngrawe ini di dominasi dengan bebatuan, pasir putih dan juga ombak yang tenang, sehingga lokasi wisata yang satu cocok untuk Anda gunakan sebagai tempat bersantai, menenangkan pikiran dari padatnya aktivitas rutin sambil menikmati semilir angin khas pantai.

Selain itu, di sekitar pantai juga sudah dilengkapi dengan fasilitas pendukung termasuk fasilitas penginapan, khusus untuk Anda yang ingin bermalam di sekitar pantai Ngrawe ini. Menikmati liburan dengan bermalam di tepi pantai tentu menjadi idaman semua orang, bukan?

 

6. Bukit Pengilon

Bukit Pengilon adalah satu hidden gem yang ada di Yogyakarta. Bukti ini berbatasan langsung dengan laut selatan, disini Anda bisa menikmati keindahan dari luasnya samudera, pantai suing hingga air terjun Banyu Nibo dari kejauhan.

Tempat ini sangat cocok untuk digunakan sebagai tempat camping yang menyenangkan dengan pemandangan laut yang memukau, karena selain suasananya masih sangat asri disini Anda juga dapat menikmati keindahan sunset dan sunrise yang sangat mempesona.

Kendala yang sering menjadi kendala wisatawan yang berkunjung kesini adalah akses jalan menuju bukit yang cukup menantang, jadi pastikan ketika Anda berkunjung kesini kendaraan yang Anda gunakan dalam kondisi yang prima.

Nah, untuk yang dari luar kota Anda tidak perlu khawatir, Anda bisa menyewa jasa agent travel seperti visit-jogja.com yang siap membantu perjalana liburan Anda dan tentunya dengan berbagai paket liburan dan fasilitas menarik yang ditawarkan, serta kendaraan yang kami miliki juga sudah terjamin keamanannya.

Untuk para pecinta alam sangat direkomendasikan untuk berkunjung ke lokasi yang satu ini, karena dijamin akan membuat Anda betah untuk berlama-lama disini. Jadi, tunggu apalagi, segera konsultasikan tempat yang ingin Anda kunjungi dan booking tanggal liburan Anda hanya di visit-jogja.com

 

7. Bukit Panguk Kediwung

Yogyakarta memang seakan tidak ada habisnya untuk dijelajahi karena menyimpan berbagai keindahan lama yang menakjubkan. Salah satu destinasi wisata yang wajib Anda kunjungi berikutnya adalah Bukit Panguk Kediwang, tempat ini sangat cocok untuk Anda para penikmat sunset dan sunrise serta pemandangan awan yang begitu menawan.

Dari atas bukit Panguk Kediwang ini kalian akan disuguhi pemandangan langit yang luar biasa apalagi ketika matahari terbit dengan sinar maahi yang menembus Kabut tebal dan pemandangan dibawahnya terbentang pepohonan serta pegunungan yang menjadi latar.

Selai itu, disini juga memiliki banyak spot foto menarik, Anda bisa mencoba untuk berfoto dengan pose yang sejejar dengan matahari, dan banyak property foto lainnya yang tersedia disini, dan tentunya menarik untuk Anda coba.

Dan kebanyakan spot foto yang tersedia disini, bibangun dengan menjorok ke tebing. Jadi, Anda perlu berhati-hati jika akan mengambil gambar dari property yang disediakan dan tetap utamakan safety first. Dan disini setiap property yang digunakan untuk berfoto biasanya akan dikenakan tariff khusus untuk masing-masing property, harganya berkisar mulai dari Rp. 3.000 saja untuk per spot foto.

Sebaiknya ketika berkunjung ke bukit panguk kediwung ini, Anda harus datang sebelu waktu subuh agar dapat menikmati hamparan kabur tebal ditambah dengan pemandangan sunset yang super cantik, karena jika Anda berkunjung di siang hari suasana ditempat ini karena berubah menjadi panas.

 

8. Bukit Lintang Sewu

Ketika memasuki destinasi wisata bukit lintang sewu, Anda akan disuguhi dengan pemandangan dari deretan pohon pinus dengan aroma kayu putih, suasana di tempat wisata yang satu ini sangat sejuk dan menenangkan pikiran.

Beragam spot foto menarik juga turut hadir disini, dan juga terdapat gardu pandang yang dapat Anda gunakan untuk menikmati pemadangan yang alam yang indah. Meskipun berkonsep wisata alam, namun destinasi wisata yang satu ternyata sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, seperti gazebo, area camping, tempat makan, tempat ibadah, toilet, dan tempat parkir yang luas.

Ketika berkunjung ke tempat wisata ini, sangat disarankan untuk menggunakan alas kaki nyama dan tertutup, karena disini ada beberapa akses jalanan yang terjal dan bertanah liat. Dan jika ingin menikmati keindahan sunset, sebaiknya datanglah sebelum waktu subuh tiba, jika ingin berkemah di sekitar lokasi bukit Lintang Sewu ini sebaiknya bawalah peralatan kemah sendiri, karena di sekitar bukit belum Anda yang menyewakan peralatan untuk camping.

Untuk biaya tarif masuk ke tempat wisata, Anda hanya akan dikenakan tarif Rp. 3.000 saja, harga tersebut sangatlah murah jika dibanding dengan keindahan yang akan Anda dapatkan nantinya.

 

9. Studio Alam Gamplong

tempat wisata hits jogja studio alam gamplong

Tempat wisata hits jogja 2022 berikutnya adalah tempat wisata dengan nuansa Hollywood, hal ini dikarenakan Studio Alam Glampong kerap dijadikan sebagai tempat syuting, salah satunya adalah film “Sultan Agung The Untold Love Story”.

Ketika berkunjung kesini, Anda dapat melakukan beberapa aktivitas menyenangkan, salah dsatunya adalah dengan mencoba wahan kereta tua, wahana kereta tua ini akan membawa Anda untuk berkeliling di area Studio Alam Glampong tanpa harus berjalan kaki.

Dan untuk yang ingin berlajar sejarah, disini juga terdapat dua museum yaitu, Museum Habibi dan Ainun dan Mesuem Bumi manusia, yang tentunya selain menambahkan keseruan liburan Anda, juga dapat menambah wawasan atau pengetahuan yang Anda miliki.

Selain itu, hal lain yang menjadi daya tarik tersendiri di tempat wisata ini adalah adanya pasar tradisional jama dulu, yang mana dipasar tradisional ini terdapat beragaman buah dan sayuran yang dijual dan juga sudah dilengkapi dengan berbagai warung khas jaman dulu yang dibuat dari papan kayu.

Selain wahana dan spot seru lainnya, wisata alam glampong juga sudah dilengkapi denganbberbagai fasilitas pendukung yang tentunya untuk membuat pengunjung lebih nyaman dan betah untuk berkunjung ke tempat wisata ini. Untuk masuk wisata alam Glampong, Anda akan dikenakan tariff sebesar Rp. 10.000 dan harga ini belum termasuk biaya untuk wahana kereta tua dan untuk jam operasional, tempat wisata hits yang satu ini buka setiap hari mulai dari pukul 09.00 sampai dengan pukul 17.00 WIB.

 

10. Curug Pulosari

Tempat wisata hits jogja 2022 berikutnya adalah temoat wisata alam berupa air terjun yang dapat menenangkan pikiran ditengah padatnya aktivitas rutin sehari-hari. Tempat ini sangat cocok untuk Anda yang menyukai wisata air.

Catu dari sekian banyak air terjun yang ada di Yogyakarta, Curug Pulosari adalah salah satu wisata air terjun yang cukup terbilang baru dan masih sangat terjaga keasriannya. Tidak hanya itu, lokasi air terjun ini juga berada di tempat yang tersembunyi dan cukup jauh dari keramaian, maka tidak heran jika kebanyakan orang yang berkunjung kesini bertujuan untuk menenangkan pikiran sekaligus menikmati keindahan alam ditambah dengan adanya suara gemericik dari air terjun yang mengalir.

Debit air yang dimiliki Curug Pulosari ini bisa dibilang dibilang cukup kecil, sehingga sangat cocok dan aman untuk digunakan sebagai tempat berenang, ketinggian dari ari tejunnya pun tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 5 sampai 7 meter saja, jadi sangat aman jika Anda ingin mendekati area dari guyuran air terjun tersebut dan merasakan sensasi dari segarnya ari terjun langsung dibawahnya.

Selain itu, daya tarik lainnya adalah bebatuan yang ada di sekitar air terjun ini didominasi dengan bebatuan putih, dan berpadu dengan warna hijau alami yang semakin menambah kesan menarik.

Selain bermain air, disini Anda juga melakukan aktivitas menantang lainnya seperti panjang tebing, namun jika melakukan aktivitas yang satu ini pastikan Anda harus tetap berhati-hati karena bebatuan yang cenderung licin.

 

Tips Memilih Agent Tour Travel Terbaik

Selain kendala bingung dalam memilih tempat wisata, kendala lain yang sering dialami oleh para wisatawan adalah dalam memilih agent tour and travel yang akan digunakan untuk menemani perjalan liburan, salah dalam memilih agent tour dan travel tentu dapat membuat liburan Anda menjadi terasa kurang menyenangkan, bukan?

Oleh karena itu, kami memiliki 4 tips memilih agent tour travel terbaik yang dapat Anda coba,

  1. Memiliki kredibilitas yang baik

Kredibilitas yang dimiliki oleh agent travel sangat penting untuk menjadi bahan pertimbangan Anda. Pastikan agent travel yang Anda pilih adalah agent travel professional dan sudah berpengalaman.

Dan untuk memastikan kredibiltas yang dimiliki agent tour travel tersebut Anda dapat melihat dari berbagai testimony yang diberikan oleh orang yang sudah pernah menggunakan jasa mereka atau lebih baik lagi jika ada kerabat atau teman Anda yang pernah menggunakan jasa mereka dan tanya pendapatnya secara langsung.

  1. Memiliki lokasi yang jelas

Meskipun kebanyakan dari agent travel mempromosikan jasa mereka secara online, tapi Anda tetap harus memastikan keberadaan lokasi agent travel tersebut. Cari tahu lebih dulu kantor atau tempat yang menjadi pusat lokasi agent travel tersebut.

Dengan demikian, Anda dapat meminimalisir adanya resiko yang dapat menimbulkan kerugian ataupun penipuan lainnya.

  1. Transparan dalam bertransaksi

Ciri agent travel yang baik dan terpercaya adalah mereka yang melakukan transaksi dengan tamu atau klien secara transparan, artinya mereka dapat dengan detail menjelaskan setiap syarat dan kententuan yang berlaku, termasuk harga dan fasilitas yang akan Anda dapatkan nantinya jika menggunakana jasa agent tersebut.

Agent tour and travel yang tidak menutupi setiap detail informasi apapun, tentu memiliki potensi penipuan yang sangat kecil. seperti contohnya mereka dengan detail memjelaskan paket tour jogja yang dimiliki dengan sangat jelas dan tidak menutup harga atau syarat dan ketentuan yang berlaku bagi Anda nantinya.

  1. Memiliki pusat bantuan yang responsive

Agent travel online biasanya akan menunjkan kredibilitas yang dimiliki dengan memberkan respon yang baik dan cepat terutama dalam membantu calon pelanggan yang akan menggunakan jasanya atau berkonsultasi mengenai jasa yang mereka tawarkan. Dan ketika terjadi masalah biasanya mereka akan dengan cepat untuk menyelesaikannya.

Dan keempat tips memilih agent tour dan travel terbaik diatas, semuanya sudah tersedia di visit-jogja.com yang tentunya selalu siap untuk memberikan pelayanan terbaik dan siap membantu Anda untuk menciptakan liburan yang menyenangkan dan tidak terlupakan.

# Bagikan informasi ini kepada teman atau kerabat Anda

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda*Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.

icon whatsapp
icon telp